Thursday, December 26, 2019

Review Hi Res Wing Gundam Ew M.J.H Bootleg version




Halo sobat pecinta gunpla dimanapun, kali ini kita akan mencoba untuk review sebuah model kit keluaran baru dari M.J.H. Hi Res wing gundam ew, modelkit ini masih sangat baru karna emang baru sampe di indonesia pada bulan desember 2019. Hi Res wing gundam ew ini adalah salah satu modelkit yang premium atau kita biasa sebut P-Bandai. Dengan harga ori bandainya yang bisa mencapai 1,7jt - 2jt ini tentu sangat mahal bagi beberapa orang, termasuk saya juga.

Namun dengan keluarnya bootleg dari hi res wing gundam ew ini bisa meringankan beban kita yang tidak cukup memiliki uang untuk membeli yang orinya. Tapi yang jadi pertanyaan, apakah dengan harga yang murah itu kita bisa mendapatkan kualitas yang bagus?. Maka dari itu kita akan langsung saja lihat bagaimana sih kualitas dari Hi Res wing gundam ew ini. Yang akan kita bahas untuk pertama yaitu dari segi kualitas plastiknya dulu.




  • Kualitas Plastik :


Pelastik yang dimiliki oleh M.J.H wing gundam ew ini menurut saya sangat empuk sehingga memeudahkan kita dalam prosses pemotongan dari runner dan pembersihan nubmark. Tapi di beberapa part seperti armor dada yang memiliki ketebalan yang lumayan tipis bisa membuatnya mudah patah, Maka dari itu kita harus sedikit hati-hati saat menekan partnya supaya tidak patah, karna memang terlalu empuk untuk bahan plastiknya.



  • Snapfit :


Untuk snapfit tidak membutuhkan tenaga terlalu besar untuk menyatukan part ke part lainnya. namun ada sedikit masalah seperti step saat pemasangan part yang ngaco atau salah step, dan untuk selebihnya ok ok wae. 




  • Bagian Joint :


Dan untuk bagian joint, kit ini di bagian join tidak memiliki masalah seperti loose atau letoy yang sangat parah, jadi bisa di bilang baik - baik saja untuk joint yang di miliki kit ini.




  • Artikulasi : 


Untuk Artikulasi kit ini sangat leluasa sekali. sehingga kita bisa membuat pose yang sangat bermacam dan beragan.




  • Kelengkapan :


Kelengkapan yang di dapat adalah kita mencapatkan 1 buah twin buster rifle dan 1 buah shield, 2 buah e-pack, 2 buah beam saber dan pegangannya dan 1 buah stand base. Namun untuk stand base nya sendiri kita tidak di beri petunjuk untuk pemasangannya.




  • Detail :


Detail dari kit ini sangat lah bagus bisa dibilang hampir sama dengan Bandainya namun ada di beberapa part yang miss color. Seperti Warna kuning di bagian V pin dan wing, seharunya itu warna agak oren tapi di versi bootlegnya ini malah warnanya di kasih kuning. Dan untuk warna birunya harusnya sedikit lebih gelap.




  • Harga : 


Harga dari kit ini yaitu 520rb ini adalah harga waktu saya ikut PO, dan untuk harga yang sudah ready di beberapa toko online yaitu tidak jauh berbeda antara 575rb sampai 600rb cukup murah. Jika kita bandingkan dengan harga Bandainya tentun saja sangat jauh sekali namun yang kembali lagi ada harga ada barang.




  • Kesimpulan :


Jadi kualitas plastik yang di miliki hi res wing gundam ew bootleg version ini sangat lah empuk memudahkan kita saat proses pemotongan dan pembersihan nubmark. Snapfit tidak memiliki masalah yang berarti. Joint seret tidak ada yang letoy. Artikulasi sangat beragam kitapun bisa transformasi kit menjadi mode pesawat. kelengkapan dari kit ini sudah lumayan cuman satu yang di sayangkan yaitu kita tidak diberi water slide decal. Detail sudah sangat bagus hampir sama dengan ori Bandainya. Harga yang sangat murah untuk kit yang memiliki detail yang dan gimmick yang sangat bagus.



Nilai dari Model Kit Hi Res Wing Gundam Ew M.J.H

Kualitas plastik = 9.5 / 10
Snapfit = 9 /10
Detail = 9 /10
Joint = 9/10
Arikulasi = 9 /10
Kelengkapan = 9/10
Harga = 10/10

Total Nilai = 9.2 / 10 (Sangat bagus)



Semua tulisan di atas itu cuma penilaian saya pribadi, pasti setiap orang meiliki penilaianya masing".
Maaf juga jika ada penempatan kata yang tidak pas atau tidak cocok.

Terimakasih sudah mengunjungi blog saya, semoga artikel di atas bisa membantu.

jangan lupan untuk like fanspage IAP ZONE